Secara dasar, Tips Make Up Ala Korea Untuk Wajah Bulat ini mempunyai langkah yang sederhana. Namun untuk menerapkannya, kamu juga harus paham tentang langkah-langkah yang tepat.
Nah, berhubung kami lagi baik hati, maka untuk postingan kali ini kami akan membahas tentang hal tersebut. Seperti apa dan bagaimana? Mungkin akan lebih baik jika kami menyimak hingga paling akhir.
Seperti yang diketahui, saat ini kalangan ladies terkhusus untuk kalangan remaja. Sudah tidak asing dengan berbagai hal yang berbau Korea.
Seperti halnya boyband, girlband, tips langsing, drama Korea yang terkenal dengan nuansa cerita romantis, bahkan dari segi tren cara menerapkan make up.
Dengan begitu banyaknya tren Korea yang masih ke Indonesia, brand make up dari Korea juga menjadi salah satu produk yang mendominasi.
Mereka memperkenalkan secar detail terkait berbagai cara wanita Korea merawat kecantikannya. Baik dari sisi make up, skin care, atau beberapa produk kecantikan. Tidak terkecuali bagi mereka yang mempunyai wajah bulat.
Jika diperhatikan, cara make up ini masih tergolong langkah-langkah yang sederhana, serta tidak memerlukan waktu yang banyak.
Kamu juga bisa menggunakan item make up yang dimiliki tanpa harus membeli item lain seperti halnya yang terdapat pada iklan produk kecantikan.
Jika dulu mempunyai wajah bulat sedikit mengurangi rasa percaya diri. Namun untuk saat ini sudah bisa diakali dengan cara bermake-up yang benar. Termasuk juga dengan cara make up ala Korea yang sudah kami rangkum dibawah ini.
Tips Make Up Ala Korea Untuk Wajah Bulat
Setidaknya ada 5 poin penting yang bisa kamu lakukan untuk menyamarkan wajah bulat. Sehingga wajah pun akan tampak tirus dan cantik seperti alami. Jika sudah penasaran, berikut rincian selengkapnya.
1. Bersihkan Wajah Dengan Sabun
Sebagai langkah awal, kamu juga harus membersihkan wajah terlebih dahulu. Langkah ini diterapkan untuk memastikan bahwa sudah tidak ada lagi kotoran yang menempel pada wajah.
Pasalnya jika penggunaan make-up dilakukan pada wajah yang kotor. Maka bisa saja menjadi pemicu munculnya jerawat, komedo, ruam, dan sejenisnya.
2. Terapkan Foundation Dan Bedak
Sebelumnya kamu juga harus memilih warna foundation yang tepat, kemudian di aplikasikan pada wajah secara merata. Dilanjutkan pula dengan menerapkan bedak supaya wajah tampak lebih natural
Sedangkan untuk alternatif lain, kami juga bisa menggunakan cushion yang saat ini tengah digandrungi. Jadikan tampilan wajah lebih cerah secara merata, dan pastikan kamu sudah menerapkan concealer apabila terdapat lingkaran hitam di bawah mata.
3. Eyeliner
Eyeliner mempunyai peranan cukup penting untuk mempertegas riasan di area sekitar mata. Penerapannya pun bisa menggunakan berbagai macam gaya.
Yang terpenting, sapukan eyeliner pada kelopak mata, serta diakhiri dengan menggunakan garis tipis yang melengkung.
4. Blush On
Meski hanya sebagai pelengkap, namun penggunaan blush on bisa membuat wajah tampak merona. Namun dalam hal ini kami juga harus pintar memilih warna yang sesuai.
Hindari pula penggunaan yang terlalu tebal, usahakan untuk tampak senatural mungkin. Sehingga wajah kamu terlihat lebih manis.
5. Menggunakan Lipstick
Bagi sebagian orang, lipstik merupakan suatu hal yang wajib diterapkan ketika sedang berdandan. Namun adapula yang enggan untuk menerapkan lipstik pada bibir.
Jika memang demikian, maka bisa diganti dengan lipbalm/lipgloss, tujuannya supaya bibir tidak kusam dan tampak lebih segar.
Penting juga untuk memperhatikan warna lipstik atau lipbalm yang kamu pakai. Jangan sampai terlalu cerah, ataupun sebaliknya. Usahakan lebih sesuai dengan warna bedak yang sudah diterapkan sebelumnya.
Bagaimana? Apa kamu tidak penasaran ingin nyoba? Tentu harus ada trial error untuk bisa memperoleh hasil maksimal.